Thursday, December 27, 2012

Science Teacher Workshop



Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional di Bandung mengadakan pelatihan "Belajar Sains Menyenangkan" kepada 40 guru di Indonesia, Senin, 24 September 2012. Pelatihan itu mendatangkan dua orang peneliti dari lembaga antariksa Amerika Serikat (NASA). Menurut Kepala Pusat Sains Antariksa Lapan Clara Yono Yatini, pelatihan itu untuk memberi pengetahuan kepada para guru agar dapat menyampaikan materi pelajaran sains dengan lebih menarik. Guru yang diundang yaitu 50 orang pengajar fisika, kimia, biologi, dan matematika di SMP dan SMA dari berbagai daerah di Indonesia. ”Nantinya diharapkan para siswa tidak lagi menganggap sains sebagai pelajaran yang menakutkan tapi menyenangkan,”  

Pelatihan yang dimulai pukul 9 pagi hingga 4 sore itu menghadirkan Deborah Scherrer dan David Rodriguez dari NASA. Meteri pelatihannya beragam, kata Clara, mulai dari proses gunung api sampai antariksa seperti fase bulan. Pelatih juga akan menggunakan alat peraga sebagai bahan ajar. ”Bahan-bahannya memakai yang sederhana dan mudah didapat,” katanya.

David Rodriguez sedang melakukan percobaan Gas Roket

Memo Note

Berfoto bersama dengan David Rodriguez


Acara tersebut bagian dari pertemuan "The 2012 ISWI & MAGDAS School on Space Science" di Bandung sejak 17-26 September 2012. International Space Weather Initiative (ISWI) merupakan program kerjasama internasional untuk mengembangkan sains antariksa, khususnya cuaca antariksa, dan memberikan hasil-hasilnya kepada publik dan kepada pelajar. Sedangkan seminar MAGDAS (Magnetic Data Acquisition System) membahas pengamatan dan analisis data medan magnet bumi. Seminar itu menyediakan sesi khusus paparan hasil pengamatan dan analisis data International Center for Space Weather Science and Education (ICSWSE) dari Universitas Kyushu, Jepang. Peneliti lainnya berasal dari Indonesia, Mesir, Malaysia, Filipina, Pakistan, India, Rumania, dan China.(Sumber : Tempo)

Berikut video dari kegiatan tersebut :